Komandan Kodim 1628/SB Pimpinan Upacara Tradisi Pelepasan Anggota Pindah Satuan Dan Penerimaan Warga Baru

GETNEWS – Kodim 1628 Sumbawa Barat memberikan penghargaan guna meningkatkan kebanggaan prajurit terhadap satuan, Komandan Kodim 1628/Sumbawa Barat memimpin langsung upacara tradisi pelepasan anggota pindah satuan dan penerimaan warga baru di aula Makodim Jln. Labuan Balat Kelurahan Bugis Kecamatan Taliwang Kabupaten Sumbawa Barat, Rabu (15/06/2022)
Dandim 1628/SB Letkol Inf Octavian Englana Partadimaja mengatakan upacara peleoasan dan penerimaan ini dilakukan sebagai bentuk penghargaan keluarga besar Kodim 1628/SB atas dedikasi anggota yang pindah satuan selama bertugas di Kodim 1628/SB.
“Melalui acara tradisi pelepasan anggota pindah satuan dan juga Penerimaan Warga Baru ini juga dilakukan dalam rangka untuk memelihara dan meningkatkan motivasi juang prajurit dalam rangka menumbuh kembangkan patriotisme , etos kerja, soliditas dan komitmen pengabdian prajurit kepada bangsa dan negara,” ucap Dandim.
Tak lupa Dandim mengucapkan terima kasih serta rasa hormat setinggi-tingginya kepada prajurit yang akan pindah satuan atas dedikasi selama berdinas di Makodim 1628/Sumbawa Barat.



“Sampaikan salam hormat saya kepada keluarga dan tetap jaga kekompakan dengan keluarga besar Kodim 1628/Sumbawa Barat di mana pun kita bertugas,” pesannya.
“Saya Atas nama Komandan dan seluruh prajurit Kodim 1628/Sumbawa Barat mengucapkan selamat bergabung dan selamat bertugas kepada warga baru dapat segera beradaptasi dengan lingkungan Kodim 1628/Sumbawa Barat.” Pungkas Dandim.
penkodim1628/SB